Kamis, 26 Mei 2011

Jembatan Tapang Selesai Diperbaiki

Kinerja SKPD-TP PU Provinsi Kalbar
Patut Diteladani


Permasalahan di Proyek SKPD-TP Pemeliharaan Jalan Dan Jembatan Provinsi Kalimantan Barat TA 2010 dengan nama paket Pemeliharaan Berkala Jembatan Tapang CS yang berlokasi atau menuju ke-arah Putussibau, sudah memasuki final (selesai).
Proyek yang kemarin sempat menjadi sorotan beberapa media dan mengharuskan Tim Investigasi DPD AWI Kalbar turun kelapangan, kini telah rampung diperbaiki.
Dari surat konfirmasi pertama (03/05) yang dilayangkan untuk Kepala SKPD-TP Dinas PU Kalbar hingga konfirmasi final (26/05), Pak Tirta tidak pernah menutup-nutupi perihal proyek tersebut. Dan tentunya ini sangat membantu kelancaran pembangunan yang jauh dari penyimpangan anggaran.
Apa yang telah dilakukan Pak Tirta, perlu dijadikan teladan yang baik. Beliau (Kepala SKPD-TP Dinas PU Kalbar, Ir. Tirtanandis S, MM) sangat agresif dan tidak pasif ketika DPD AWI Kalbar menyampaikan adanya ketidak-maksimalan kegiatan pengerjaan proyek jembatan Tapang CS, “ ungkap Ketua DPD AWI Kalbar, Budi S Gautama.
Pak Tirta selaku Kepala SKPD-TP sangat berkomitmen atas isi surat konfirmasi balasan yang di tujukan untuk DPD AWI Kalbar. Tanggal 5 Mei 2011 SKPD-TP langsung menurunkan timnya untuk mengecek ke lokasi (Jembatan Tapang) dan esok harinya langsung melakukan perbaikan dan selesai pada tanggal 10 Mei 2011.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada DPD AWI Kalbar selaku sosial kontrol atas informasi serta masukan-masukannya. Keterbatasan tenaga dan biaya yang kami miliki bisa tertutupi dengan hadirnya Tim Investigasi AWI Kalbar dan rekan-rekan Media Cetak lainnya.” kata Tirta kepada Integritas diruangannya.
Lebih jauh Tirta menerangkan mengenai keterbatasan tersebut, bahwa untuk melakukan pengontrolan secara rutin terhadap proyek-proyek di tubuh SKPD-TP yang ada di Provinsi Kalbar tentunya membutuhkan SDM dan juga biaya, mengingat tidak hanya satu proyek yang di tangani. Namun berkat informasi-informasi dari LSM yang peka (aktif) serta pemberitaan di Media Cetak di Kalbar terhadap pembangunan, merupakan alternatif tambahan untuk kelancaran tugas Satuan Kerja (Satker).
Untuk lebih meyakinkan publik Pak Tirta menyerahkan beberapa gambar (foto) pengerjaan perbaikan Jembatan Tapang kepada Budi (Ketua DPD AWI Kalbar) dan Wartawan SKU Integritas.
“Inilah yang kita inginkan kepada setiap Kadis, Kabid dan pihak-pihak lain yang bertanggung jawab atas suatu temuan-temuan proyek yang kurang maksimal. “ jelas Budi sambil membuka arsip gambar yang diberikan Pak Tirta. (**)

1 komentar: